LOGO HEADER 1a 1

Written by Super User on . Hits: 621

pls1 1

      Pengadilan Agama Mungkid pada hari ini Kamis 7 April 2022 melaksanakan Memorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepakatan dengan Kepolisian Resort Magelang Polda Jawa Tengah dalam rangka Percepatan Layanan Hukum untuk Mewujudkan Keadilan Bagi Masyarakat, bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Mungkid pukul 10.00 WIB.

      Hadir dalam acara tersebut Wakapolres Magelang, kabagops Polres Magelang, Kasat Samapta Polres Magelang. Kasat Reskrim Polres Magelang, Kasat Intel Polres Magelang, Kasi Hukum polres Magelang dan segenap tamu undangan dari Polres magelang.

pls4 1

            “Maksud diadakan kerjasama ini adalah untuk meningkatkan hubungan sinergitas antara Pengadilan Agama Mungkid dengan Kepolisian Resort Magelang dalam melaksanakan tupoksinya atau tugasnya dan juga dalam hal komunikasi data/informasi antar lembaga,” Selain yang diuraikan di atas, Maksud dan tujuan kerjasama ini juga merupakan tindak lanjut dari Kerjasama Inovasi JAMU KUAT (Aplikasi kerjasama dalam rangka mewujudkan keadilan untuk masyarakat) yang telah disepakati oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang dengan Gubernur Jawa Tengah, dan instansi terkait lainnya, yang telah dilaksanakan pada tanggal 1 Oktober 2021 lalu, diakhir sambutannya beliau Ahmad Jamil, S.Ag., M.H. Ketua PA Mungkid, juga berharap dengan kerjasama ini dapat mendukung terwujud Pengadilan Agama Mungkid meraih predikat Wilayah Bersih Melayanani (WBK) demikian sambutan Ketua PA Mungkid.

pls3 1

           Kemudian acara dilanjutkan sambutan oleh Kapolres Magelang Akbp Mochammad Sajarod Zakun, S.H.,S.I.K. memberikan apresiasi yang baik terhadap PA Mungkid yang merupakan salah satu instansi vertical yang selalu bekerjasama dan bersinergi dengan baik dengan Instansi di daerah maupun di pusat salah satunya dengan Kepolisian Resort Magelang. Seraya berharap bahwa ke depan sinergi ini akan diteruskan dan ditingkatkan dan Kapolres Magelang Akbp Mochammad Sajarod Zakun, S.H.,S.I.K. mendukung penuh setiap upaya kerjasama dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kerjasama yang akan memudahkan bagi masyarakat. Kegiatan penandatangan kerjasama antara Pengadilan Agama Mungkid dan Polres Magelang yang dilatar belakangi terkait Inovasi Jamu kuat dan juga bentuk dukungan penuh Kepolisian Resort Magelang terkait capaian predikat WBK oleh PA Mungkid, yang mana Kepolisian Resort Magelang sudah mendapatkan Predikat WBK tersebut dan juga sedang berusaha mendapatkan predikat yang lebih tinggi yaitu WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani). Dalam sambutannya beliau juga berpesan segala aktifitas yang kita selengarakan selaku aparatur Negara dilingkungan masyarakat wajib menggandeng dan bersama-sama untuk menciptakan dan menjaga Kamtibmas, dan juga Kepolisian Resort Magelang siap ikut mengamankan dan menjaga dalam melaksanakan tugas persidangan oleh Hakim Pengadilan Agama Mungkid diantaranya peninjauan obyek berperkara dan pengamanan sita jaminan yang berpotensi mengganggu Kamtibmas,.

pls2 1

         Dan kedepan Polri khususnya Polres Magelang berharap bisa seperti Pengadilan Agama dengan berbagai macam inovasi salah satunya dengan akses persidangan borderless (Sidang Online) yaitu tidak ada batasan dimana persidangan tetap berjalan tanpa keduanya datang ke kantor pengadilan dengan diganti dengan sidang online (E-Litigasi) , berharap bisa diterapkan di sistem kami salah satunya system persidangan tilang kami berharap masyarakat tidak perlu datang ke kantor untuk mengurus surat tilangnya, Termasuk juga dengan system pelayanan SKCK jadi masyarakat cukup dari rumah melangkapi persyaratan kemudian dikirim melalui aplikasi selanjutnya mendapatkan surat keterangan SKCK dari kepolisian. Sehingga terwujudnya Cepat Pelayanan, Sederhana dalam pelaksanaan, dan Ringan dalam Biaya. Imbuh dalam sambutannya.

pls5 1

         Setelah acara sambutan ketua pengadilan agama mungkid dan sambutan dari Kapolres Magelang Akbp Mochammad Sajarod Zakun, S.H.,S.I.K. Acara dilanjutkan dengan Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepakatan dengan Kepolisian Resort Magelang.
Acara ditutup dengan foto bersama seluruh peserta yang hadir.

Aplikasi Pendukung (E-Office)

1 sipp 2. pengaduan 3 simari 4 komdanas 6.sikep

8 lpse 9 jdih 11 perpustakaan 7. abs badilag 5 direktori putusan

e Court 2 e Court 3

 

 .

.

 

 

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Mungkid
Kelas IA

Jalan Soekarno-Hatta, Kota Mungkid, Kabupaten Magelang

Telp: 0293-788257
Fax: 0293-789078

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Tautan Aplikasi

Media Sosial

Pengadilan Agama@2018